Sabtu, 05 Maret 2011

Taiwan Tidak Akan Lomba Persenjataan Dengan China

Taiwan tidak akan turut dalam perlombaan persenjataan dengan China tetapi akan fokus pada mengoptimalkan penggunaan anggaran pertahanan, kata Kementerian Pertahanan Nasional pada Jumat dalam tanggapan terhadap peningkatan pengeluaran militer hingga berdigit ganda oleh Beijing pada 2011

.
Kongres Rakyat Nasional di China memutuskan untuk menempatkan pengeluaran pertahanan pada 2011 sekitar 601,1 miliar yuan, peningkatan 12,7 persen dari anggaran 2010., demikian CNA melaporkan.

China telah menaikkan anggaran militer hingga berdigit ganda dalam beberapa tahun terakhir. Hal tersebut tercerminkan dengan pertumbuhan ekonomi China yang kuat, dan menyebabkan kewaspadaan di antara banyak negara, kata kementerian pertahanan.

Kebijakan Taiwan dipersiapkan terhadap mempertahankan keamanan dan stabilitas di Selat Taiwan dan mencegah peperangan, kata kementerian pertahanan, dengan menambahkan bahwa pihaknya akan memanfaatkan sepenuhnya anggaran militer untuk menjaga keamanan Taiwan.


antaranews.com

0 comments:

Posting Komentar